Kementerian ATR/BPN Gelar Program Strategis Sosialisasi Tentang Hak Tanah

suaracianjur.com
Februari 09, 2023 | 18:17 WIB Last Updated 2023-02-09T11:21:24Z
SUARA CIANJUR | CIANJUR — Sosialisasi program strategis tentang status Hak Tanah di hadiri oleh beberapa Kepala Desa Se- Kab. Cianjur, Acara tersebut di laksanakan di ballroom hotel gruci Cianjur. Kamis, (09/02/2023)


Program tersebut di hadiri juga Anggota Dewan Ir. Irwan Hadi Asman serta beberapa pejabat BPN Cianjur, bahasan yang di utarakan  terkait pembenahan hak tanah yang belum terealisasi yang  berada di wilayah Kabupaten Cianjur serta Program PTSL dan Tanah HGU yang berpotensi menimbulkan sengketa pertanahan.

Ketika di wawancarai Awak Media Suara Cianjur.com, Ir. Irwan Hadi, angkat bicara;

" Seyogyanya Kepala Desa diberikan keleluasaan untuk memprogramkan, pembenahan baik lahan HGU atau perlengkapan data peserta program PTSL, sehingga ketika tertib Administrasi dijalankan dengan benar, apapun programnya tidak akan menimbulkan persoalan di kemudian hari. " Tegasnya

Berbanding lurus dengan penegasan Ir. Irwan Hadi, Kepala Desa Gasol, Siti Holisoh, di konfirmasi di lokasi yang sama, menambahkan;

" Sosialisasi seperti ini, sangat berguna sekali buat Kami, terutama tentang alas Hak Kepemilikan Tanah, batas Tanah, Peralihan hak Tanah terutama program PTSL yang tidak maksimal mencapai 100% dari pengajuan, dengan sosialisasi seperti ini kita jadi faham dimana akar permasalahannya, termasuk permasalahan objek tanah yang hilang di masa bencana alam Gempa Bumi kemarin berikut sertifikat tanahnya " Tutur Kades. (MT)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kementerian ATR/BPN Gelar Program Strategis Sosialisasi Tentang Hak Tanah

Trending Now

Iklan