Suaracianjur.com | Cianjur - Tutin (51) tahun warga Kp. Ciremis Rt. 01/06 Desa Ciwalen Kecamatan Warungkondang Kabupaten Cianjur, pasien RSUD Cianjur, bersama keluarganya sempat kebingungan, pasalnya pasien memerlukan tindakan operasi sedangkan tidak memiliki biaya.
Kini pasien sedang dalam penanganan tindakan operasi oleh RSUD Sayang. Tutin bersama Keluarga sangat berterimakasih kepada pihak yang sudah membantunya, terutama pihak RSUD Sayang. Rabu, (19/7/2023)
Kabar gembira tersebut datang dari Kepala Desa Ciwalen (Dadang Sutisna) Saat di wawancarai awak media Suaracianjur.com:
" Alhamdulillah Saat ini Pasien sedang dalam penanganan operasi gratis oleh RSUD Sayang, untuk biayanya sudah di tanggung BPJS dan Dinsos, serta adanya kebijakan rumah sakit sayang melihat dari sisi kemanusiaan," beber Kades Ciwalen
Lanjut Kades Ciwalen; " Kini keadaan pasien sudah berangsur membaik, keluarga pun mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang sudah membantu terlaksananya operasi tersebut, terutama kepada RSUD Sayang Cianjur," urainya
" Adapun kemarin sempat terjadi salah faham, maksudnya bukan untuk menyudutkan salah satu pihak, kami hanya bertujuan menggugah empati semua, karena pada saat itu berawal dari kepanikan keluarga pasien yang memiliki biaya untuk tindakan operasi yang sangat di butuhkan pasien," ujar Kades Ciwalen
Selanjutnya Kades Ciwalen (Dadang Sutisna) kembali melanjutkan penjelasannya:
" Sekali lagi terimakasih kepada pihak yang telah membantu terlaksananya operasi kepada pasien an.Tutin, terutama pihak RSUD Sayang yang sudah melaksanakan penanganan kesehatan dari pertama pasien datang hingga sampai ke tindakan operasi." tutup nya.
(Red)