Pemuda Pancasila PAC Mande Buat Miniatur Tank Baja, Untuk Menyambut Perayaan HUT. RI. Ke 78

suaracianjur.com
Agustus 14, 2023 | 17:43 WIB Last Updated 2023-08-21T05:58:24Z
Foto: Dok. SC. Nampak Anggota Pemuda Pancasila sedang membuat miniatur tank

SUARA CIANJUR | CIANJUR - MANDE, Dalam rangka menyambut Perayaan HUT. RI. Ke- 78 Pemuda Pancasila PAC. Mande membuat miniatur tank baja dari bahan kayu, rencana nya miniatur tank-tank tersebut akan diturunkan dalam rangka memeriahkan pawai karnaval 17 Agustusan.

Di Markas Pemuda Pancasila, Pengurus bersama Anggota berkumpul bergotong-royong membuat miniatur tank, nampak para personel PP begitu antusias bekerja merakit tank baja berbahan dasar kayu dan triplek. Senin, (14/8/2023).

Pemuda Pancasila PAC Mande selalu mengikuti rangkaian helaran HUT. RI. Setiap tahun nya bersama Forkopimcam Mande.

Kepada Suaracianjur.com Ketua Pemuda Pancasila PAC. Mande (Raja Alamsyah Harahap) yang biasa dipanggil Bang Ucok, menjelaskan:


" Anggota kami yang tersebar di tiap ranting se-Kecamatan Mande berjumlah 1000 orang, namun dalam kegiatan 17 agustus an tahun ini, kami akan menurunkan anggota sebanyak 100 orang lebih untuk mengikuti kegiatan upacara kemerdekaan maupun helaran pawai karnaval," ujar Bang Ucok.

Lanjut Bang Ucok; " Setiap tahun nya kami selalu ikut andil dalam perayaan kemerdekaan ini, dengan jumlah personel ribuan, kami sudah mengatur setiap personel yang akan mengikuti kegiatan di Kabupaten, Kecamatan maupun di desa nya masing-masing." Pungkas Bang Ucok.

(Usol)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pemuda Pancasila PAC Mande Buat Miniatur Tank Baja, Untuk Menyambut Perayaan HUT. RI. Ke 78

Trending Now

Iklan