Usai dirawat sempat membaik, Seorang Jemaah Haji asal Cianjur Meninggal

suaracianjur.com
Juni 20, 2024 | 20:51 WIB Last Updated 2024-06-20T13:57:31Z
Foto: (Net) Ilustrasi gambar ibadah haji.

SUARA CIANJUR | CIANJUR - Jemaah haji asal Desa Sindangsari, Kecamatan Kadupandak Kabupaten Cianjur. Hobsiah bin Oim Okin (72) meninggal dunia saat akan melaksanakan rangkaian puncak ibadah haji yakni Armuzna (Arafah Muzdalifah Mina).

Dilansir dari laman detikjabar. Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Cianjur, Rian Fauzi mengatakan Hobsiah awalnya mengeluhkan sakit dan langsung dirawat di klinik pada 14 Juni 2024.

"Awalnya sakit, kemudian dibawa ke klinik untuk dirawat. Sempat juga beberapa hari dirujuk ke rumah sakit," kata Rian, Kamis (20/6/2024).

Menurut Rian, kondisi kesehatan Hobsiah kembali membaik setelah 4 hari dirawat. Namun saat di hotel dan akan berangkat untuk melaksanakan rangkaian puncak ibadah haji, kesehatan Hobsiah kembali memburuk.

"Saat akan berangkat Armuzna beliau ngedrop lagi. Setelah dirawat beberapa jam, ibu Hobsiah dinyatakan meninggal dunia. Penyebabnya karena sakit, tapi untuk pastinya sakit apa masih menunggu informasi dari tim medis," jelas Rian.

Dia menjelaskan Hobsiah melaksanakan ibadah haji bersama suaminya dan berangkat bersama jemaah lain di kloter 22.

"Masuknya kloter 22. Rencananya pulang pada 2 Juli 2024 mendatang," ucap Rian.

Dia menuturkan kabar meninggalnya Hobsiah sudah diinformasikan juga pada keluarga di Tanah Air.

"Sudah diberitahukan pada keluarga. Selanjutnya Hobsiah pun dimakamkan di Pemakaman Soraya, tempat pemakaman umum bagi jemaah haji asal Indonesia yang meninggal di Mekah," tuturnya.

Dia menambahkan untuk saat ini tidak ada jemaah haji asal Cianjur yang dirawat atau sakit. Meski begitu, pihaknya sudah meminta para pendamping haji untuk terus mengimbau jemaah untuk selalu menjaga kesehatannya.

"Sementara itu tidak ada yang sakit apalagi dirawat. Hanya satu saja yang sakit dan meninggal yakni Bu Hobsiah. Kami terungkap mengimbau untuk menjaga kesehatan selama mengikuti rangkaian ibadah haji," pungkas Rian.

(Ark)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Usai dirawat sempat membaik, Seorang Jemaah Haji asal Cianjur Meninggal

Trending Now

Iklan