Bincang Ketua FPMC dengan Kades Sabandar Soal Bantuan Stimulan Gempa Cianjur

suaracianjur.com
Juli 08, 2024 | 14:47 WIB Last Updated 2024-07-08T07:52:05Z
Foto: Dok. SC. Danu. Ketua FPMC (Kanan) 

SUARA CIANJUR | KARANGTENGAH - Ketua Forum Peduli Masyarakat Cianjur (FPMC) berbincang dengan Kepala Desa Sabandar Kecamatan Cianjur mengenai bantuan stimulan untuk penyintas bencana alam gempa bumi Cianjur.

Kepada awak media, Danu menuturkan, Ia bersama rekan-rekan nya di FPMC akan terus fokus mengawal pencairan bantuan stimulan gempa bumi, terutama di tahap empat.

"Kami akan terus mengawal pencairan bantuan stimulan, yang kami lakukan semata untuk kepentingan masyarakat, terutama mereka yang menjadi korban bencana," ucapnya. Senin, (8/7/2024).

"Terkait ini, dilapangan kami banyak menemukan kejanggalan, makanya kami ingin duduk bareng bersama Bupati untuk menyampaikan keluhan masyarakat," imbuhnya.

Ia juga mengatakan, dalam setiap momen audien bukan kami tidak menghargai perwakilan beliau, tapi kami ingin menyampaikan nya secara langsung, seperti layaknya bapak kepada anaknya.

"Kami ingin menyampaikan nya secara langsung, kami ngak mau ngomong dengan perwakilan nya," tandas Danu.

Sementara itu Kades Sabandar lebih banyak mendengarkan dalam perbincangan tersebut, dengan sekali kali memberi masukan positif.

(Ark)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bincang Ketua FPMC dengan Kades Sabandar Soal Bantuan Stimulan Gempa Cianjur

Trending Now

Iklan