Desa Gadog Salurkan Bantuan KRS Dari Bapanas RI

suaracianjur.com
Agustus 28, 2024 | 15:36 WIB Last Updated 2024-08-28T08:39:44Z
Foto: Dok. SC. Warga sedang mengambil bantuan KRS 

SUARA CIANJUR | PACET - Badan Pangan Nasional (Bapanas) RI melalui Pemerintahan Desa kembali menyalurkan bantuan pangan keluarga rawan stunting (KRS) untuk ribuan warga di Kabupaten Cianjur.

Bahan pangan yang dibagikan berupa daging ayam dan telor, pemberian bantuan pangan menjadi keseriusan pemerintah dalam meminimalisir stunting yang ada di masing - masing daerah sebagai upaya untuk mewujudkan zero stunting.

Seperti yang dilaksanakan Pemerintah Desa Gadog Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur, terpantau awak media, warga desa antri didepan aula untuk mengambil bantuan KRS.

"Bantuan ini diperuntukan untuk warga rawan stunting, keluarga penerima manfa'at diprioritaskan mereka yang memiliki balita dan anak kecil, meskipun data penerima bantuan diambil dari DTKS," ujar Miftahudin Kepala Desa Gadog sa'at diwawancarai awak media Rabu (28/8/2024).

"Desa gadog sendiri sedang berupaya semaksimal mungkin menekan angka stunting hingga zero," imbuhnya.

Sambungnya. Alhamdulillah angka stunting di desa gadog tinggal beberapa persen lagi menuju zero, karena kami selalu mengoptimalkan keseimbangan gizi masyarakat melalui program ketahanan pangan desa.

"Prestasi ini tidak lepas dari peran serta semua elemen masyarakat, terutama tenaga kesehatan dan bidan desa," pungkasnya.

(Ark)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Desa Gadog Salurkan Bantuan KRS Dari Bapanas RI

Trending Now

Iklan