Pengguna Jalan Was Was, PJU Jalan Raya Cianjur- Sukabumi Lama Dibiarkan Mati

suaracianjur.com
September 28, 2024 | 19:49 WIB Last Updated 2024-09-28T12:54:45Z
Foto: Dok. SC. Nampak jalan yang gelap tanpa penerangan

SUARA CIANJUR | GEKBRONG - Pengguna jalan raya cianjur- sukabumi, tepatnya di belokan kp pasir tulang sampai dengan pancuran luhur merasa was was pasalnya penerangan jalan umum (PJU) sudah lama dibiarkan mati.

Jalan tersebut merupakan jalan utama yang menghubungkan Kabupaten Cianjur dengan Kabupaten Sukabumi. Tepat di belokan Kp. Pasir tulang sampai dengan Pancuran luhur kontur jalan nya menurun tajam.

Hal tersebut disampaikan Noval Hermawan (42) warga setempat yang biasa setiap hari menggunakan akses jalan tersebut.

"Kalau di biarkan terus mati, penerangan jalan umumnya tidak segera diperbaiki sangat berbahaya bagi pengguna jalan, karena selain kontur jalan nya menurun cukup tajam, masih banyak oknum masyarakat yang menggunakan sepeda motor tanpa lampu," ujar Noval, Sabtu (28/9/2024).

"Hal tersebut tentu saja sangat membahayakan dirinya dan orang lain," sambungnya.

Ia juga menuturkan, entah maksudnya apa setiap malam sopir truk tangki air bersih selalu membuang air di sepanjang jalan nasional tersebut.

"Jalan rabat beton kalau tercecer air lumayan licin, apalagi kalau pengguna R2 ban nya sudah gundul, jadi tolonglah kepada para sopir truk tangki air bersih yang biasa melakukan buang air di sepanjang jalan tolong di hentikan, karena membuat was was pengendara juga, kita jadi selalu berpikir itu ceceran air, oli atau minyak, hingga fokus kita jadi terganggu," ungkapnya.

Lebih lanjut Noval menjelaskan, penerangan jalan umum yang mati tidak hanya di sekitar kp. pasirtulang dan pancuran luhur saja.

"Di sekitar kp. songgom dan Bangbayang pun yang terkenal jalur tengkorak lampunya tidak berfungsi sebagian," jelasnya.

"Jadi tolong kepada pihak terkait yang berwenang, tolong pju nya di perbaiki, agar kita nyaman berpergian di malam hari," pungkasnya.

(Ceng)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pengguna Jalan Was Was, PJU Jalan Raya Cianjur- Sukabumi Lama Dibiarkan Mati

Trending Now

Iklan