SUARA CIANJUR | SUKARESMI - Budi Abuy Ketua Panwas Desa Kawungluwuk Kecamatan Sukaresmi Kabupaten Cianjur berharap pilkada mendatang berjalan lancar dan kondusif.
Hal tersebut disampaikan Budi Abuy usai pimpin rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih sementara di aula desa kawungluwuk.
Kegiatan dihadiri Ketua Panwas Kecamatan Sukaresmi, Kepala Desa, Partai politik, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan tokoh masyarakat.
Acara dimulai dari pukul 10.00 WIB sampai dengan selesai, Ketua Panwas Desa Kawungluwuk Budi Abuy mengharapkan Pemilu Kepala Daerah 2024 berjalan dengan aman, damai dan lancar.
"Rapat hari ini merupakan rapat pleno terbuka rekapitulasi daptar pemilih sementara hasil perbaikan tingkat desa kawungluwuk kec sukaresmi kab cianjur dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur serta pemilihan bupati dan wakil bupati," ujarnya Sabtu (7/9/2024).
Lanjutnya; "Semoga di pemilihan yang sekarang ini berjalan lancar,
dan menghimbau agar suasana kondusif walaupun berbeda pilihan," himbaunya.
Terakhir Budi Abuy mengharapkan pada waktunya nanti semua elemen masyarakat dapat berpartisipasi dalam menjaga jalannya pilkada berlangsung jurdil.
"Suksesnya pemilukada tak lepas dari peran serta semua komponen alat negara dan semua elemen masyarakat," tandasnya.
(Ardian Ratu Randang)