Ahmad Syaikhu Sediakan Ruang Asih Untuk Dekati Generasi Muda Jawa Barat

suaracianjur.com
Oktober 08, 2024 | 00:15 WIB Last Updated 2024-10-07T17:19:36Z
Foto: Dok. (Kompas) Photo istimewa

SUARA CIANJUR | BANDUNG - Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 3 Ahmad Syaikhu berupaya menyediakan ruang bagi generasi muda, khususnya di kalangan pemilih pemula atau generasi Z. 

Salah satu strategi tersebut adalah membuka ruang-ruang diskusi dengan program Ruang ASIH. Selasa (8/10/2024).

Dikutip dari laman Kompas.com Syaikhu mengatakan, kehadiran ruang diskusi tersebut akan membuat para generasi muda bebas mengekspresikan segala keluh kesahnya. 

"Ya, saya kira bagi anak-anak muda gak ada acara lain, kecuali kita membuka ruang-ruang diskusi," tuturnya usai bertemu dengan para pemuda, komunitas, dan influenser se-Kabupaten Kuningan di Jalan RE Martadinata, Kecamatan Kuningan, Jumat (4/10/2024) seperti dikutip dari siaran persnya.

Syaikhu menilai, pemerintah perlu menghadirkan ruang-ruang khusus untuk para generasi muda berekspresi dan menampilkan karya-karya terbaiknya.

"Misalnya e-sport, hari ini belum mendapatkan tanggapan di berbagai tempat. Nah, itu mungkin perlu ada perhatian khusus dari pemerintah provinsi ataupun kabupaten," katanya. 

Dia juga ingin pemerintah menyiapkan ruang-ruang publik karena anak-anak yang penuh kreativitas itu tidak mungkin menyiapkan sarana itu sendiri. 

Menurutnya, ruang berekspresi memungkinkan generasi muda untuk mengembangkan keterampilan sosial dan kreativitasnya.

"Mereka betul-betul sesuai dengan kecenderungannya, tumbuh kembangnya, sesuai dengan potensi-potensi yang mereka miliki secara optimal," jelasnya. 

Syaikhu juga mengaku senang bisa bertemu dengan generasi muda. Dalam pertemuan itu, dia saling bertukar gagasan dengan generasi muda dalam memecahkan persoalan khususnya yang terjadi di kelompok mereka. 

"Persoalan yang menyangkut masa depan mereka, yang hari ini juga menjadi keluh kesah mereka. Tadi juga terbawa semangat hal yang harus dipecahkan, persoalan-persoalan yang hari ini menjadi problematika bagi mereka," ujarnya.

Seperti diketahui, generasi muda menjadi salah satu kelompok yang dianggap berpotensi menjadi penentu kemenangan dalam kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2024.

"Kalau ditanya kemudian satu pihak saja, ini saya kira enggak menarik bagi anak-anak muda. Karena itu, akan kami terapkan di berbagai tempat untuk mereka mengungkapkan berbagai persoalan yang mereka alami hari ini," katanya. 

Adapun pasangan Ahmad Syaikhu dan Ilham Habibie bercita-cita anak-anak bisa sekolah dan kuliah dengan nyaman. Dengan demikian, mereka dapat menuntut ilmu untuk masa depan yang lebih cerah.

Pasangan nomor urut 3 di Pilkada Jabar ini juga menginginkan lapangan pekerjaan tersedia luas dan pendapatan gen Z terjamin dengan baik.

(Red)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ahmad Syaikhu Sediakan Ruang Asih Untuk Dekati Generasi Muda Jawa Barat

Trending Now

Iklan