Akan Ada Camping Ground di Kampung Budaya Padi Pandanwangi

suaracianjur.com
Oktober 02, 2024 | 11:36 WIB Last Updated 2024-10-02T04:43:24Z
Foto: Dok. SC. Kampung Budaya Padi Pandanwangi berbenah diri

SUARA CIANJUR WARUNGKONDANG - Pemerintah Daerah Jawa Barat berencana mengembangkan dan menghidupkan kembali Kampung Wisata Budaya Padi Pandanwangi yang berada Desa Tegallega Kabupaten Warungkondang.

Hal tersebut di sampaikan Pengelola Kampung Budaya Padi Pandanwangi Samsudin yang akrab disapa Syam.

"Rencananya akan di bangun wisata camping ground dan musium alat alat pertanian, wahana kolam ikan, dan perbaikan infrastruktur lainnya," ujarnya Rabu (2/10/2024).

"Untuk informasi detailnya kita tidak mengetahui, karena kita hanya pengelola bukan pelaksana pembangunan," imbuhnya.

Kemudian Syam dan pengelola lain nya berharap dengan adanya bangunan dan wahana baru di kampung budaya padi pandangwangi dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan.
Foto: Dok. SC. Pengelola Kampung Budaya padi pandanwangi 

"Kami berharap nantinya setelah bangunan dan wahana baru telah selesai dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan," harap syam.

(Ark)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Akan Ada Camping Ground di Kampung Budaya Padi Pandanwangi

Trending Now

Iklan