Foto: Dok. SC. Jalannya kegiatan nobar Debat Calon Bupati/Wakil Bupati Cianjur di Aula Desa Sukawangi Warungkondang |
SUARA CIANJUR | WARUNGKONDANG - Partisipasi Masyarakat terhadap Pemilihan Calon Bupati/ Wakil Bupati Cianjur semakin meningkat, hal tersebut bisa di lihat dari antusiasme semua lapisan masyarakat ketika menyimak materi debat dari ke 3 Pasangan Calon.
Hal tersebut disampaikan Bagian Tekhnis Penyelenggaraan PPK Kecamatan Warungkondang Priska Pramudita saat memonitor penyelenggaraan acara nonton bareng Debat Cabup/Cawabup Cianjur 2024 di aula desa sukawangi.
"Kami bersyukur antusiasme masyarakat semakin meninggi, karena saya menonton bareng dengan masyarakat jalannya debat calon bupati dan wakil bupati cianjur di aula desa sukawangi," ucapnya. Jumat (25/10/2024).
"Selain itu debat calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur ini bisa di akses melalui saluran semua platform media sosial," imbuhnya.
Ia juga berharap jalannya pemilu kada tahun ini berjalan sesuai dengan harapan, pihaknya sebagai penyelenggara pemilu kada di tingkat kecamatan sudah berupaya semaksimal mungkin agar setiap tahapan pilkada berjalan sesuai harapan dan peraturan KPU.
"Semua itu dapat di wujudkan dengan adanya partisipasi dari masyarakat," harapnya.
Agar di ketahui debat yang sekarang berlangsung hari ini pada Jumat 25 Oktober 2024 di siarkan langsung TVRI dan Link Kanal YouTube KPU TV Cianjur dari Hotel and Convention Center Sultan Raja Soreang Kabupaten Bandung.
Sementara itu ada keluhan sedikit dari peserta nobar mengenai media proyektor yang kualitas gambarnya kurang bagus.
"Proyektor yang ada di desa kan kualitas gambarnya kurang bagus, jadi nontonnya kurang seru, ya mungkin karena bazet anggaran nobarnya sangat minim, jadi kurang persiapan nya," ujar salah satu peserta nobar yang tak ingin di sebut namanya.
(Ark)