Foto: Dok. (Dang/SC) Para peserta rapat kerja tekhnis nampak serius menyimak pemaparan para narasumber |
SUARA CIANJUR | WARUNGKONDANG - Pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) sudah semakin dekat, semua komponen yang terlibat dalam pesta demokrasi daerah sedang mempersiapkan diri, agar suksesi pilkada berjalan sesuai harapan.
Seperti yang dilakukan oleh Panwaslu Kecamatan Warungkondang, pihaknya pada hari Minggu, 24 November 2024 dari pukul 07.00 Wib. Sampai dengan 15.00 Wib menggelar Rapat Kerja Tekhnis (Rakernis) di Gedung Guru. Pesertanya dari para petugas Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) yang kemarin baru saja dilantik.
"Kami memiliki kewajiban untuk memberikan bimbingan tekhnis mengenai pengawasan di tempat pemungutan suara kepada ptps, supaya ketika bergerak dilapangan sudah faham dengan tugas dan tanggung jawabnya sebagai ptps," jelas Arief Nurdian Pratama Ketua Panwaslu Kecamatan Warungkondang kepada awak media suara cianjur, Minggu (24/11/2024).
Ia juga mengatakan bahwa rakernis yang sedang dia laksanakan merupakan kegiatan serentak yang juga dilaksanakan oleh panwascam se- kabupaten cianjur.
"Kegiatan ini serentak dilaksanakan panwascam se-kabupaten cianjur, rangkaian kegiatan diawali dengan apel kesiap siagaan," ucapnya.
Masih kata Arief, kenapa harus ada giat rakernis, tujuannya untuk membekali para petugas pengawas supaya tidak ada pelanggaran, baik oleh peserta pilkada maupun pengawas itu sendiri.
"Selain itu dalam penurunan apk juga tidak boleh sembarangan," sambungnya.
Selanjutnya Arief menyinggung mengenai materi yang disampaikan narasumber pada kegiatan rapat kerja tekhnis.
"Narasumber yang memberikan paparan tekhnis dari Komisioner KPU dan Staff Bawaslu," ujarnya.
Lanjut Arief; "Materi yang di sampaikan oleh kedua narsum terkait dengan pengawasan dimasa tenang dan metode pengisian aplikasi siwaslih," urainya.
Masih dilokasi yang sama, salah satu peserta rakernis, Muhamad Rendi salah satu petugas PTPS desa bunikasih, mengatakan.
"Materi yang disampaikan pemateri rakernis diantaranya mengenai penerbitan apk dan kinerja kami pas hari H nya nanti," kata Rendi.
Sambung Rendi, salah satu materi yang kami serap yaitu kinerja di ptps, cara kerjanya seperti apa dan penanggulangannya seperti apa.
"Contohnya kalau misalkan ada penyalahgunaan politik uang, kemudian tiga hari ke depan adalah masa tenang, jadi mulai hari ini semua di tertibkan jangan ada kampanye apk, baliho dan semacamnya," pungkasnya.
(Dang)