SUARA CIANJUR | WARUNGKONDANG - Logistik Pilkada merupakan barang negara yang harus di jaga dari segala kemungkinan, maka dalam pendistribusiannya pun di kawal Aparat TNI/Polri.
Sebelumnya pada hari Sabtu 23 November 2024 pukul 11.15 Wib. Logistik Pilkada dari KPUD Cianjur tiba di gudang Logistik PPK Warungkondang.
Diketahui, Aipda Denando Anggota Polsek Warungkondang mengawal pendistribusian logistik dari PPK Warungkondang ke PPS Jambudipa, PPS Bunisari dan PPS Bunikasih. Kepada awak media ia mengatakan.
"Saat ini kami sedang melaksanakan pengawalan dan pendistribusian logistik kotak suara ke tiga lokasi, yaitu desa Jambudipa, desa Bunisari, dan lanjut ke desa Bunikasih" kata Nando. Senin (25/11/2024).
"Pendistribusian logistik sudah selesai, di awali desa Jambudipa sudah selesai, lalu lanjut ke desa Bunisari, dan lanjut yang terakhir ke desa Bunikasih, untuk sementara tugas sudah selesai, barang tiba ditempat tujuan dengan aman," imbuhnya.
Terpisah, Nurul, Anggota PPS Jambudipa kepada awak media menjelaskan.
"Hari ini sudah ada pendistribusian logistik semua sudah lengkap, atk ada, sama logistik juga ada" ucapnya.
Hal senada datang dari Rahmat Fadilah Ketua PPS Bunisari, ia mengatakan logistik sudah di cek ulang.
"Logistik dari PPK ke PPS, dan kotak suara semua sudah lengkap" imbuh nya.
Berlanjut keterangan dari PPS desa Bunikasih, Ade selaku sekretariat PPS Bunikasih mengatakan.
"Saat ini logistik kotak suara dan juga logistik lainnya dari PPK ke PPS Bunikasih sudah tiba, untuk kotak suara kalau menurut data semuanya sudah lengkap," akunya.
Rangkuman awak media Suara Cianjur dari tiga lokasi, logistik dari gudang PPK Warungkondang sudah di terima oleh PPS, rencananya besok logistik akan di distribusikan kembali ke tiap TPS.
Dihubungi melalui sambungan aplikasi perpesanan WhatsApp Ketua PPK Warungkondang Dadan Hidayatullah membenarkan, ada jadwal pengiriman logistik ke tiga PPS.
"Iya Kang, semua kegiatan sudah terjadwal termasuk yang akang tanyakan tadi, pengiriman logistik untuk PPS Jambudipa, PPS Bunisari dan PPS Bunikasih," ujarnya.
"Termasuk orang orang yang mengawalnya, semuanya terjadwal dan terdata," pungkasnya.
(Dang)