Nurbaeti, S.Pd.: Papajar Ala SDN Sindangsari, Pererat Silaturahmi dengan Makan Bersama

suaracianjur.com
Februari 26, 2025 | 13:27 WIB Last Updated 2025-02-26T06:32:16Z
Foto: Dok. (Dn/SC) Nampak dalam gambar, anak anak peserta didik SDN Sindangsari Kecamatan Campakamulya sedang melaksanakan makan bersama (mayor) Papajar menyongsong datangnya Bulan Suci Ramadhan.

SUARA CIANJUR | CAMPAKAMULYA - Menjelang datangnya bulan suci Ramadhan, masyarakat Suku Sunda sudah menjadi budaya mengadakan kegiatan "Papajar", kebiasaan tersebut merupakan bentuk rasa syukur dan bahagia Umat Islam di Jawa Barat dalam menyongsong datangnya Syahrul Shiyaam.

Seperti yang dilakukan oleh Peserta didik SDN Sindangsari Campakamulya- Cianjur, dengan dukungan Kepala Sekolah, Dewan Guru serta Orang tua murid mengadakan Papajar, diisi dengan acara mayor atau mayoran, dalam bahasa sunda memiliki arti makan bersama.

Menurut Kepala Sekolah SDN Sindangsari Kecamatan Campakamulya, Nurbaeti, S.Pd., kegiatan ini sejalan dengan program 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat yang di gagas oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen RI).

" Papajar tahun ini diisi dengan kegiatan makan bersama, ini bertujuan untuk mempereratkan silaturahmi dan meningkatkan kesadaran siswa akan pentingnya berbagi dan kepedulian terhadap sesama," ujar Nurbaeti, Rabu (26/2/2025).

Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi momentum untuk mempersiapkan diri menjelang bulan suci Ramadhan. Dengan demikian, siswa dapat lebih siap untuk melaksanakan ibadah puasa dan meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.

" Saat mayor dimulai ada keseruan tersendiri, melihat anak anak satu sama lain berbagi makanan, bertukar makanan, diselingi canda tawa," ungkap Nurbaeti.

" Kegiatan ini selain mempererat jalinan silaturahmi antara pendidik dan peserta didik, juga menjadi momentum yang spesial dalam menyongsong datangnya Bulan Suci Ramadhan," pungkasnya.

(Dn)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Nurbaeti, S.Pd.: Papajar Ala SDN Sindangsari, Pererat Silaturahmi dengan Makan Bersama

Trending Now

Iklan